Kutukan No Punggung Inzhaghi AC Milan Dimusnahkan Olivier Giroud Jadi Top Scorer di Pra Musim

TRIBUNSOLO.COM - Penampilan penyerang AC Milan, Olivier Giroud dalam uji coba melawan Panathinaikos mengundang decak kagum suporter.
Olivier Giroud memborong gol AC Milan dan menang 2-1 atas Panathinaikos pada Sabtu (14/8/2021) di Stadion Nereo Rocco, Trieste.
Olivier Giroud mencetak gol pada menit ke-16 dan 43.
Giroud dibeli murah meriah dengan harga hanya 1 juta euro dari Chelsea, Giroud percaya diri memakai kostum dengan nomor terkutuk AC Milan.
Baca juga: Inter Milan Resmi Umumkan Transfer Edin Dzeko dan Denzel Dumfries
Baca juga: Kesulitan Dapat Posisi Inti, AC Milan Siapkan Romagnoli Untuk Ditukar dengan Gelandang Juventus
Baca juga: Nasib Jordan Henderson : Bisa Tak Semanis Fabinho & Virgil Van Dijk, Segera Pamit dari Liverpool ?
Penyerang asal Prancis tersebut memilih memakai kostum nomor 9.
Kostum no 9 sebelumnya dikenal membawa sial buat penyandangnya.
Setelah Filippo Inzaghi pada 2011-2012, tidak ada lagi pemakai kostum nomor 9 AC Milan yang bisa mencetak gol secara reguler.
Pemain-pemain yang memakai seragam nomor 9 selama ini gagal menunjukkan ketajaman mencetak gol.
Dari Alexandre Pato, Alessandro Matri, Mattia Destro, Fernando Torres, Luiz Adriano, Gianluca Lapadula, Andre Silva, Gonzalo Higuain, sampai Krzysztof Piatek gagal tampil tajam sesuai harapan.
Dilansir Football Italia, Olivier Giroud membeberkan dirinya tidak mempercayai kutukan nomor 9 AC Milan.
"Saya tidak percaya takhayul. Nomor baju tidak bisa mengubah cara saya bermain," katanya.
Baca juga: 2 Tim Dapat Striker Nganggur Chelsea karena Efek Lukaku : Jose Mourinho dan Turki Sudah Menunggu
Baca juga: Meski Sudah Punya Lukaku, Posisi Timo Werner di Chelsea Masih Dianggap Penting
Usai pertandingan uji coba, dirinya mulai memperlihatkan tanda-tanda keumungkinan bisa memusnahkan kutukan nomor 9 AC Milan.
Memang baru dalam laga pramusim namun Giroud sudah menunjukkan potensi dirinya bisa mencetak gol setiap kali bermain.
Olivier Giroud sudah bermain 4 kali di laga pramusim.
Dirinya juga menjadi top scorer AC Milan dengan mencetak 3 gol.(*)
0 Response to "Kutukan No Punggung Inzhaghi AC Milan Dimusnahkan Olivier Giroud Jadi Top Scorer di Pra Musim"
Post a Comment